-2.5 C
New York
Selasa, Februari 11, 2025

Ribuan Warga Duri Ikuti Vaksinasi Massal di Mancy Mall

CENTRALNEWS.ID, DURI – Sekitar 1.500 orang warga Kecamatan Mandau – Duri dengan antusias mengikuti giat vaksinasi massal yang diselenggarakan oleh DPC Projo Kabupaten Bengkalis bekerja sama dengan Pemerintah Kecamatan Mandau, Selasa (26/10).

Pelaksanaan vaksinasi ini diselenggarakan di atrium lantai III Mandau City (Mancy) Mall, jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Babussalam.

Dimulai sekira pukul 08.00 WIB, antrean warga yang hendak menerima vaksin CoronaVac dosis pertama terlihat tertib menunggu nomor urut diserukan oleh petugas dari unsur TNI/Polri, Satpol PP dan Dinas Kesehatan dan RSUD Mandau.

Vaksinasi massal di Mancy Mall Duri | Foto: Bres

Di lokasi, terlihat Lurah Babussalam Rio Sentosa, S.STP dan Tokoh Masyarakat Saido terlihat sibuk dalam mengurai antrean. Satu persatu warga yang hendak divaksin bergantian dipanggil menuju bilik screening (pemeriksaan).

Baca Juga :  Cegah PMK pada Hewan Ternak, Babinsa Koramil 03 Mandau Gencarkan Sosialisasi di Desa Binaan

“Masih dalam rangka mempercepat terciptanya herd immunity atau kekebalan imunitas pada kelompok masyarakat, vaksinasi massal digelar. Bekerja sama dengan Projo Kabupaten Bengkalis, pemberian 1.500 dosis vaksin COVID-19 dilakukan berkala,” kata Rio Sentosa.

Ia menegaskan, pemberian vaksin secara massal juga ditujukan untuk mempercepat capaian target vaksinasi di Kabupaten Bengkalis, Riau yang terbilang masih jauh dari sasaran atau target (jumlah) vaksinasi di tingkat Kabupaten/Kota.

Vaksinasi massal di Mandau City Mall | Foto: Bres

Mendukung pelaksanaan vaksinasi massal, Saido ikut serta dalam memberi arahan dan melengkapi berbagai hal yang dibutuhkan dan menunjang keberhasilan giat sosial tersebut.

“Alhamdulillah, kita masih diberi kesempatan dan waktu untuk ikut serta dalam membantu kesuksesan acara ini. Apa yang bisa kita lakukan, segera dikerjakan,” ujar Saido.

Baca Juga :  Cegah PMK pada Hewan Ternak, Babinsa Koramil 03 Mandau Gencarkan Sosialisasi di Desa Binaan

Memantau kondusifitas acara tersebut, Kanitreskrim Polsek Mandau IPTU. Firman, SH turut berbaur di lokasi.

Vaksinasi massal di Mancy Mall Duri | Foto: Bres

Kepada seluruh tim gabungan ia menegaskan bahwa kesuksesan vaksinasi massal ini harus disokong oleh niat baik dan ramah dari seluruh petugas.

“Jangan sampai warga mengeluh dengan arogansi petugas. Kita harus sopan dan santun, kita layani dengan baik sampai giat ini selesai,” imbuh Firman.

Hingga sekira pukul 15.42 WIB, lebih dari 900 orang telah divaksin. Sampai berita ini diterbitkan, vaksinasi massal bagi warga Duri masih berlangsung dan dikawal ketat oleh personel gabungan.(*)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

22,921FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Latest Articles