CENTRALNEWS.ID, RIAU – Telkomsel menyatakan bahwa layanan voice atau telepon dan SMS di Pulau Sumatera kini sudah pulih kembali setelah melalui proses perbaikan yang cukup kompleks.
Adapun kendala yang menyebabkan kelumpuhan layanan perusahaan telekomunikasi raksasa itu lantaran terbakarnya fasilitas Sentra Telepon Otomat (STO) Telkom Pekanbaru, Riau, Selasa (11/8) lalu.
“Layanan komunikasi seperti telepon, SMS, dan akses data Telkomsel di seluruh wilayah Sumatera yang sempat terdampak, kini 100 persen telah pulih dan dapat diakses kembali dengan normal,” kata Vice President Corporate Communications Telkomsel, Denny Abidin, Rabu (12/8) siang.
Menurutnya, seluruh layanan berangsur pulih sejak Selasa malam, sekira pukul 23.30 WIB.
Denny juga menyampaikan permohonan maaf untuk pelanggan Telkomsel yang terdampak karena insiden tersebut. Selain itu pihaknya mengucapkan terima kasih kepada sejumlah pihak untuk percepatan pemulihan layanan terdampak tersebut.
“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan Telkom Group serta masukan dari pelanggan setia Telkomsel dalam percepatan proses pemulihan layanan yang terdampak. Kami juga menyampaikan permohonan maaf kepada pelanggan yang terdampak,” ungkap dia.
Sebelumnya dikabarkan jika STO Telkom di Pekanbaru mengalami kebakaran dan membuat layanan bermasalah.
Jika SMS dan telepon tidak bisa digunakan, maka layanan internet juga mengalami penurunan kualitas di beberapa wilayah di Sumatera. Jaringan bermasalah ini juga dikeluhkan oleh pengguna Twitter dan menjadi tagar dengan peringkat teratas saat itu.
“Sekarang semuanya sudah kembali normal, mohon maaf atas gangguan yang ada,” pungkasnya.