7.1 C
New York
Rabu, November 27, 2024

Progres Rata-rata Vaksinasi COVID-19 di Riau Capai 60,37%

CENTRALNEWS.ID, RIAU – Progres atau capaian vaksinasi COVID-19 dosis pertama di Provinsi Riau hingga 15 Desember sudah mencapai 60,37 persen (%) dari target 70% atau 4.840.347 orang.

Kabar ini dibenarkan Plt. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Riau, Masrul Kasmy kala dikonfirmasi, Kamis (16/12).

“Alhamdulillah, capaian vaksinasi kita untuk dosis pertama sudah 60,37 persen dari target 70 persen penduduk Riau yang harus divaksinasi,” kata Masrul.

Secara spesifik ia merincikan progres vaksinasi di 12 Kabupaten/Kota se Riau dengan capaian vaksin dosis pertama tertinggi ada di Kota Pekanbaru, sebanyak 89,23 persen.

“Pekanbaru cukup tinggi, 89,23%. Yang terendah capaian vaksinnya itu Kabupaten Indragiri Hilir dan Kampar, masih di bawah 50 persen,” ucapnya.

Meski kegiatan vaksinasi massal terus dilangsungkan, presentase sejumlah daerah masih kurang dari target awal. Oleh karena itu, pihaknya mengajak seluruh unsur pemerintah Kabupaten/Kota yang belum mencapai target untuk menggalakkan vaksinasi di daerahnya masing-masing.

“Kami berharap agar pemerintah Kabupaten/Kota dapat memperbanyak kegiatan vaksinasi di pusat layanan kesehatan maupun tempat yang disiapkan, seperti rumah sakit, puskesmas dan lainnya agar target dapat segera terpenuhi,” imbaunya.

Berikut capaian vaksinasi dosis pertama di 12 Kabupaten/Kota se-Riau:

  1. Pekanbaru 89,23%
  2. Kampar 47,59%
  3. Pelalawan 51,25%
  4. Kuansing 63,01%
  5. Indragiri Hulu 54,79%
  6. Indragiri Hilir 46,92%
  7. Siak 56,44%
  8. Rokan Hulu 52,45%
  9. Rokan Hilir 54,55%
  10. Bengkalis 62,31%
  11. Kepulauan Meranti 53,97%
  12. Dumai 72,17%. (Bres)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

22,921FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Latest Articles