CENTRALNEWS.ID, DURI – Manajemen PT PLN (Persero) ULP Duri, Kecamatan Mandau kembali melaksanakan pemeliharaan jaringan pada tegangan 20 KiloVolt (kV) guna meningkatkan kehandalan listrik kepada masyarakat sebagai konsumennya.
Pemeliharaan yang dimaksud dilangsungkan hari ini, mulai pukul 09.00 sampai dengan 12.00 WIB, Selasa (9/11).
Manager PLN ULP Duri, Susrino mengatakan, dalam upaya meningkatkan kinerja jaringan kelistrikan serangkaian pemeliharaan jaringan wajib dilakukan.
“Dan dampak dari pemeliharaan jaringan adalah padamnya aliran listrik di sejumlah tempat,” kata Susrino kepada tim CentralNews.id.
Adapun wilayah terdampak pemadaman sempena pemeliharaan jaringan dalam upaya peningkatan kehandalan listrik yang bakal dilaksanakan pagi ini, meliputi:
- Sepanjang jalan Simpang Garoga
- Jalan lintas Duri – Dumai (sampai) Km 12 Kulim
- Jalan Karya Km 9
- PT SBK Km 9
- PT Houston Km 8
- PT SPA Km 7
- PT IJP
- PT Bormindo
- SPBU Km 6
- SMU Karya Km 4
- Jalan Karang Rejo Km 3
- PT Epsindo
- Hotel Surya
- Sepanjang jalan Siak
- Jalan LKMD
- Jalan lintas Desa Petani
- Desa Tegar
- Belading
- Simpang Jurong dan sekitarnya
- Jalan Pipa Air Bersih, BTN Tahap I-IV
- Simpang Lima
- Desa Mekar Sari
- Sungai Rangau
- Sikapas.
“Padamnya aliran listrik tak hanya berdampak pada perumahan warga, juga menyasar di lingkungan sekolah, kantor-kantor pemerintahan dan areal perusahaan,” kata dia.
Sempena pemadaman sesaat, Susrino berharap agar seluruh masyarakat terdampak dapat memakhluminya. “Atas ketidaknyamanannya, kami haturkan permohonan maaf. Ini kami lakukan demi peningkatan kehandalan jaringan listrik, atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih,” pungkasnya.(*)