8.9 C
New York
Kamis, November 28, 2024

Sambut Ramadhan 1445 Hijiriah, Outing Puan Permai Kepri Dipenuhi Perlombaan

CENTRALNEWS.ID, BATAM – Sambut kedatangan bulan suci Ramadhan 1445 Hijiriah tahun 2024 Masehi, Puan Permai (Perempuan Persaudaraan Masyarakat Dumai) Kepri menggelar Outing di Pantai Nongsa, Kota Batam, Minggu (25/2/2024).

Berbagai permaianan dan perlombaan yang digelar dalam Outing Puan Permai Kepri itu. Hal ini untuk meningkatkan silahturahmi dan persaudaraan. Kegiatan dimulai sejak pagi hingga Minggu sore.

Dalam Outing Puan Permai Kepri itu, setiap peserta membawa bingkisan berupa kado yang telah dibungkus. Setiap peserta pun menukarnya satu sama lain kado yang sudah dibawa dari rumah masing-masing.

Beberapa anggota Puan Permai Kepri bergembira mendaptkan hadiah dan kado

Ketua Puan Permai Kepri, Era Sri Andriana mengatakan Outing Puan Permai Kepri ini tidak hanya meningkatkan tali slahturahmi, tapi juga menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1445 Hijirah.

Baca Juga :  Polres Tanjungpinang Musnahkan Ribuan Pil Ekstasi di Hadapan Dua Tersangka

“Semua peserta terlihat antusias dan gembira saat mengikuti lomba yang kita adakan. Tidak ada yang menang dan kalah, semua ini hanya hiburan untuk mempererat silahturahmi dan persaudaraan antar sesama,” katanya.

Puan Permai Kepri saat foto bersama di Pantai Nongsa, Minggu (25/2/2024)

“Alhamdulillah, hari ini kita telah selesai kegiatan Outing Puan Permai yang kita laksanakan dengan berbagai perlombaan. Kami Panitia, mengucapkan terima kasih yang sebanyak-banyaknya kepada seluruh puan-puan yang membantu baik dalam hal moril maupun materil (makanan, kado dan lain-lain). Dengan adanya kerja sama puan semua Alhamdulillah acara hari ini berjalan dengan lancar,” katanya.

Era Sri Andriana mengatakan kegiatan yang dilaksanakan ini sebagai upaya untuk memperat kembali rasa kekeluargaan dan sebagai upaya merefleksikan semangat dalam menjalankan aktifitas sehari-hari.

Baca Juga :  Terima Arahan Kapolri dan Panglima TNI, TNI dan Polri Siap Sukseskan Pilkada di Perbatasan

“Semoga dengan kegiatan ini, kita semua lebih semangat lagi dalam menjalankan aktifitas sehari-hari. Serta kami ucapkan terima kasih untuk puan – puan semua karena telah ikut meramaikan kegiatan Outing Puan Permai dengan baik dan bersemangat,” kata Era Sri Andriana.(dkh)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

22,921FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Latest Articles