10.9 C
New York
Kamis, November 28, 2024

Rampung 30-an Meter, Semenisasi jalan Sekolah terus Dikebut Satgas TMMD Kodim Bengkalis

CENTRALNEWS.ID, BENGKALIS – Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (Satgas TMMD) Kodim 0303 Bengkalis, Resor (Korem) 031 Wira Bima terus melanjutkan semenisasi jalan Sekolah di Dusun III Jaya Makmur Air Hitam, Desa Semunai, Kecamatan Pinggir, Bengkalis – Riau, Sabtu (7/5).

Sampai sekira pukul 12.00 WIB, sekitar 30-an meter permukaan tanah telah disemenisasi dengan sistem gotong-royong antar Satgas TMMD dan warga setempat. Untuk ukuran, jalan yang mengkoneksikan perkampungan warga Dusun III dengan Sekolah Dasar (SD) Negeri 16 dibangun dengan ukuran 404 × 3 × 0,15 Meter.

“Pada fase Pra-TMMD, jalan yang sudah disemen sekitar 30-an meter dari panjang total 404 meter. Sampai saat ini masih terus dilanjutkan,” kata Komandan Kodim (Dandim) 0303 Bengkalis, Letkol (Inf) Endik Yunia Hermanto melalui Kepala Staf Kodim (Kasdim) Mayor (Arh) Sudiyono.

Baca Juga :  1.190 Personel Polda Kepri Siap Amankan 3.328 TPS Rawan di Provinsi Kepri
Sasaran II Pra-TMMD Kodim 0303 Bengkalis | Foto: Bres

Dengan penuh semangat, personel TMMD terus berkarya dibantu warga setempat. Tuangan demi tuangan semen cor terus dikucurkan pada cetakan mal yang telah dilapisi plastik dan wiremesh sebagai tulang semenisasi jalan.

“InshaAllah pembukaan TMMD digelar 11 Mei mendatang. Menjelang dibuka, kita maksimalkan pekerjaan pada tahapan Pra-nya. Nanti, keberlanjutannya bakal dibantu pasukan muda yang diharap mampu memaksimalkan kinerja dan pencapaian sasaran fisik maupun non-fisik sempena TMMD ke-113 Kodim 0303 Bengkalis ,” tukasnya. (Bres)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

22,921FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Latest Articles