4.6 C
New York
Rabu, November 27, 2024

Patroli Rutin dan Tebar Imbauan ke Warga jadi Cara Ampuh Babinsa Koramil 03 Cegah Karhutla

CENTRALNEWS.ID, DURI – Sempena mencegah kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Babinsa Koramil 03 Mandau kian aktif gencarkan patroli kewilayahan di Desa Petani, Kecamatan Bathin Solapan – Duri, Bengkalis – Riau, Jumat (14/4).

Patroli ditaja atas instuksi langsung Dandim 0303 Bengkalis, Letkol. Inf. Endik Yunia Hermanto kepada Danramil 03 Mandau, Kapt. Arh. Jemirianto guna mencegah bencana asap tersebab tingginya intensitas Karhutla di Mandau. “Atas instruksi Komandan, kita patroli Karhutla ke wilayah Desa Petani ini. Sambil patroli, kita ingatkan warga setempat agar tidak membuka lahan dengan cara dibakar,” kata Babinsa Koramil 03 Mandau, Serda D. Simanjuntak didampingi Serda Awaludin.

Patroli dan tebar imbauan ke warga di wilayah teritorial dinilai jadi cara nan ampuh untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan di Bathin Solapan. Sempena patroli yang digelar, pihaknya tak temukan adanya titik panas yang menjadi sumber kebakaran di wilayah tersebut. “Keadaan aman terkendali, tak ada Karhutla ditemukan. Imbauan larangan Karhutla juga sudah kita sebarkan ke masyarakat,” tukasnya. (Bres)

 

Baca Juga :  Jelang Hari Pencoblosan Pilkada 2024, SMSI Imbau Media Jaga Netralitas dan Hindari Hoaks

 

 

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

22,921FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Latest Articles