CENTRALNEWS.ID, DURI – Kecelakaan lalu lintas berujung maut terjadi di jalan lintas Duri Barat, kelurahan Balairaja, kecamatan Pinggir sekira pukul 17.45 WIB, Kamis sore (20/11).
Kasatlantas Polres Bengkalis, AKP. Vino Lestari membenarkan kabar nahas itu. Dijelaskan Kasat, seorang pria berinisial AP tewas dalam kecelakaan tragis tersebut. “Benar, kejadian tersebut telah ditangani personel kami dengan mendatangi tempat kejadian, melakukan olah TKP, termasuk mengevakuasi korban berinisial AP yang didapati meninggal dunia di TKP akibat insiden tersebut,” kata AKP. Vino Lestari.
Kasat Lantas menjelaskan, semula satu unit truk merek Mitsubishi Truck Coldiesel BA 9896 LC yang dikemudikan MA melaju dari arah jalan Lingkar (Rangau) menuju arah jalan Balairaja.

Sesampainya di TKP, tepatnya di jalan dengan trek menikung, datang dari arah yang berlawanan satu unit sepeda motor merek Honda CB150R BM 2156 DE yang dikendarai AP. “Dalam kejadian, AP diduga mengalami hilang kendali (out off control) karena jarak yang sudah dekat, sehingga terjadi kecelakaan. Akibat dari kejadian tersebut AP mengalami luka-luka dan meninggal dunia serta kendaraan yang terlibat kecelakaan mengalami kerusakan,” terangnya.
“Atas kejadian fatality tersebut, kami kembali mengimbau agar seluruh pengendara senantiasa tertib berlalu lintas guna menghindari kecelakaan lalu lintas dan senantiasa menjadi pelopor keselamatan di jalan raya,” imbaunya. (Bres)

