CENTRALNEWS.ID, DURI – Kepala Staf Kodim 0303/Bengkalis, Mayor. Inf. Suratno hadiri acara pelantikan serta penyerahan Surat Keputusan Pengangkatan 3.700 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu oleh Bupati Bengkalis, Kasmarni di Lapangan Tugu – Bengkalis, Senin (5/1).
Sebanyak 3.700 orang pegawai PPPK paruh waktu yang dilantik berasal dari berbagai latar belakang seperti tenaga kesehatan, pendidikan hingga pemerintahan lainnya di lingkungan pemerintah kabupaten Bengkalis.
Dalam kesempatan tersebut, Mayor Suratno haturkan tahniah kepada seluruh pegawai PPPK paruh waktu yang dilantik dan diangkat untuk selanjutnya dapat mendedikasikan diri sebagai pelayan masyarakat.
Ribuan pegawai tersebut diharap mampu menggebrak pelayanan publik di lingkungan pemerintah kabupaten Bengkalis agar berjalan lebih baik, akuntabel dan tentunya mempercepat pembangunan, mendatangkan manfaat – kesejahteraan bagi masyarakat.
“Selamat dan sukses kepada 3.700 pegawai PPPK Patuh Waktu yang telah dilantik dan menerima SK dari Bupati Bengkalis. Semoga kedepan pembangunan dan kemajuan daerah dapat lebih dioacu menuju Bengkalis yang Bermarwah, Maju dan Sejahtera,” harap Mayor Suratno. (Bres)


