23.8 C
New York
Minggu, Oktober 6, 2024

Fitri Kaget Lihat Api di Samping Rumah, Satu Hektare Lahan Hangus Terbakar di Tanjunguban

CENTRALNEWS.ID, BINTAN – Seluas 1 hektare lahan hangus terbakar di Jalan Eka Bhakti, Gang Aren, Kampung Baru, Tanjunguban, Bintan Utara, Kabupaten Bintan, Senin (4/4/2022) sore.

Kasubag TU Kantor UPT Damkar Tanjunguban, Panyodi menjelaskan, kejadian itu awalnya diketahui oleh salah satu warga bernama Fitri.

Dimana saat itu dirinya sedang berada di dapur untuk menyiapkan makanan berbuka puasa.

Sebab ketika berada di dapur Fitri menghirup aroma asap.

“Nah saat pemilik rumah keluar mencari asal muasal asap, ternyata kobaran api terlihat dari lahan di samping rumahnya,” terangnya.

Lanjutnya, pemilik rumah pun panik dan takut api menjalar mengarah ke rumahnya. Ia pun langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran.

Baca Juga :  352 UMKM Binaan Tingkatkan Daya Saing Produk Melalui Program Nutrition Fact Rumah BUMN Telkom

“Nah setelah kami menerima laporan adanya kebakaran lahan, kami langsung turun ke lokasi untuk melakukan pemadaman,” katanya.

Panyodi menambahkan, sesampainya di lokasi kebakaran, pihaknya terlebih dahulu melakukan pemadaman di lokasi api yang berada dekat rumah warga dan puluhan mesin air.

“Pertama sekali memadamkan api yang terlihat menjalar ke arah rumah warga di sana. Alhamdulilah kita berhasil memadamkan api,” ujarnya.

Panyodi menjelaskan, bahwa api berhasil dipadamkan setelah menghabiskan air sekira 10 ribu liter.

“Jadi saat melakukan pemadaman, kita juga melakukan secara manual. Sebab beberapa titik api menyebar dari jangkauan damkar, dengan menggunakan ranting pohon,” jelasnya.

Panyodi menyebutkan hingga saat ini belum mengetahui sebab dari kebakaran lahan tersebut karena tidak ada warga yang melihat awal kebakaran.

Baca Juga :  Karutan Kelas I Tanjung Pinang Minta Nasihat Kapolda Kepri Yan Fitri

“Kita imbau kepada warga untuk tetap waspada cuaca panas yang terjadi belakangan ini. Warga untuk segera melaporkan ke Damkar Tanjunguban di nomor 0771 465 1295,” tutupnya.(ndn)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

22,921FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Latest Articles