13.2 C
New York
Rabu, November 27, 2024

Distribusi Air Bersih Tak Lancar, Ribuan Pelanggan PDAM TT Cabang Duri Nelangsa

CENTRALNEWS.ID, DURI – Sejak beberapa waktu belakangan distribusi air bersih dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Terubuk cabang Duri kepada ribuan pelanggan di kecamatan Mandau dan sekitarnya dikeluhkan, Kamis (14/11).

Sesekali mengalir kecil dalam waktu singkat, namun kebanyakan kering dan buat pelanggan nelangsa. Keadaan ini disebut Darma, warga jalan Karang Anyer I telah berlangsung lebih dari sepekan lamanya. “Yang saya dengar, suplai air baku dari PT PHR berkurang. Dampaknya suplai air bersih ke kita sebagai pelanggan juga berkurang drastis, sama seperti yang kita rasakan sekarang ini,” kata Darma, warga kelurahan Air Jamban, Mandau.

Situasi pelik air bersih tersebut tak ditampik Kepala PDAM TT cabang Duri, Darwin Ginting. Ia menegaskan saat ini suplai air baku memang berkurang drastis dari PT PHR. “Biasanya ±50Liter/Detik, saat ini ±30liter/detik. Dampaknya, aliran air bersih yang biasanya mengalir kencang kepada ribuan pelanggan kita, saat ini jadi berkurang dan dijatah satu jam per harinya,” ujar Darwin.

Baca Juga :  Haru di Paripurna: Suara Ahmad Sapuari untuk Pengabdi yang Tak Terlihat

Belum lagi, kata Darwin, pihak PT PHR juga baru mengumumkan bahwa fasilitas di area 125 Duri akan alami pemutusan aliran listrik sekira pukul 10.00 WOB pada Sabtu mendatang (16/11).

Kondisi tersebut bakal berdampak pada terputusnya (total) suplai air bersih kepada seluruh pelanggan PDAM TT cabang Duri. “Nah itu, kita baru terima informasi, dijelaskan bahwa pihak PT PHR akan lakukan tindakan (pekerjaan) perbaikan di area 125 Duri, yang merupakan lokasi waduk DSF, sumber air baku utama yang kita filtrasi dan kita salurkan dalam kondisi bersih kepada masyarakat sebagai konsumen kita,” ujarnya.

Dengan adanya perbaikan tersebut, aliran listrik di areal tersebut bakal diputus sementara waktu dalam durasi sekira 5 jam lamanya. Alhasil, suplai air bersih ke pelanggan juga akan lumpuh total sekira 5 jam.

Baca Juga :  Kapolda Kepri Yan Fitri Terima Gelar Kehormatan Bapak Nelayan Kepulauan Riau

Atas gangguan suplai air bersih yang terjadi saat ini dan akan berlanjut pada Sabtu mendatang, Darwin sampaikan permohonan maaf dan berharap agar masyarakat memakhluminya. “Mohon maaf atas ketidaknyamanan konsumen sekalian, kami berharap gangguan ini cepat terselesaikan. Dan kita harap fasilitas Durolis juga segera berfungsi agar penopang suplai air baku ke PDAM bisa terpenuhi,” haturnya. (Bres)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

22,921FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Latest Articles