-6.5 C
New York
Kamis, Februari 20, 2025

Diduga Korslet, Truk Tangki BBM Solar Terbakar di Km 6 Kulim – Bathin Solapan

CENTRALNEWS.ID, DURI – Kobaran api diduga hasil hubungan pendek arus listrik lalap bagian mesin hingga menjalar ke kabin kemudi truk tangki milik PT Tulus Sukarno Putra bermuatan bahan bakar minyak (BBM) jenis Solar di kilometer 6 Kulim, lintas Duri – Dumai, kecamatan Bathin Solapan, Bengkalis, Riau, Rabu siang (19/2).

Kasus kebakaran tersebut dilaporkan dibarengi dentuman nan keras hingga gegerkan warga setempat. Mendapat laporan terkait kejadian tersebut, UPTD Damkar Mandau dan Pos Damkar Bathin Solapan segera dikerahkan ke lokasi kejadian.

Komandan Regu UPTD Damkar Mandau, Rhanda membenarkan kabar tersebut. “Setelah menerima informasi terkait kebakaran truk tangki BBM tersebut, kota langsung bergegas dan menuju ke lokasi,” kata Rhanda.

Baca Juga :  Wujudkan Commander Wish Kapolda Kepri, Kapolres Natuna Berikan Arahan kepada Personil

Pasca kemunculan sijago merah, kata Rhanda, pihak karyawan di areal perusahaan berupaya memadamkan api dengan menggunakan alat pemadam api ringan (APAR).

“Setibanya di TKP, kita langsung lakukan pendinginan, karena api telah dipadamkan oleh karyawan menggunakan APAR. Penyebab kebakaran belum diketahui, dugaan sementara korsleting arus listrik,” kata Rhanda menegaskan.

“Tidak ada korban jiwa maupun luka akibat insiden ini, kerugian bersifat materiil,” entasnya. (Bres)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

22,921FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Latest Articles