Korban terkaman Harimau Sumatera dilarikan ke Puskesmas untuk mendapat pertolongan pertama | Foto: Nof-B
CENTRALNEWS.ID, BANDAR LAKSAMANA – Berita menghebohkan datang dari Desa Sepahat, Kecamatan Bandar Laksamana, Kabupaten Bengkalis, Riau, Kamis (4/6) pagi tadi.
Dikabarkan, seorang petani di sebidang perkebunan karet menjadi korban terkaman harimau Sumatera pagi tadi.
Kabar tersebut terus tesiar dari satu warga ke warga lainnya, hingga kemudian diterima Kepala Tata Usaha (Ka. TU) Unit Pelaksana Tugas (UPT) Pemadam Kebakaran (Damkar) Bukit Batu, Syamsurizal.
“Benar, ada informasi bahwa petani karet diterkam harimau. Saya dapat informasi dan foto-foto yang dikirimkan, karena saya tidak berada di lokasi saat kejadian,” kata Syamsurizal kepada Sentral Media Group, Kamis (4/6/2020) pagi.
Korban terkaman Harimau Sumatera dilarikan ke Puskesmas untuk mendapat pertolongan pertama | Foto: Nof-B
Dikabarkan, petani malang tersebut selamat dari cengkraman si raja hutan. Pria berusia sekitar setengah abad itu disebut sempat melakukan perlawanan, hingga mengakibatkan kaki dan pahanya banyak mengalami luka dan robekan akibat cakaran dan gigitan kuat rahang binatang langka itu.
“Beliau sekarang sudah di Puskesmas, sedang diobati. Mudah-mudahan bisa bertahan dan segera pulih,” pungkasnya.