CENTRAL BATAM. CO. ID, BINTAN -Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Bintan, Rony Kartika mengatakan akan menggelar pawai untuk menyambut idul Adha 1444 H. Hal ini disampaikan Rony saat ditanyai mengenai agenda Pemkab Bintan menyambut lebaran haji.
“Kita akan adakan pawai obor Menyambut Hari Raya Idul Adha 1444 H. Untukuk kegiatan pawai obor rencananya akan dilakukan pada hari Rabu (28/6) malam di Desa Kelong, Kecamatan Bintan Pesisir,”ujarnya.
Lebih lanjut ia mengatakan, pawai obor rencananya akan di ikuti sekitar 500 orang masyarakat Kecamatan Bintan Pesisir sekitarnya sambil mengumandangkan Takbir.
“Rencananya pak Bupati Bintan, Roby Kurniawan akan ikut serta dalam iringan dengan berjalan kaki bersama masyarakat dan membawa obor serta berkumpul di Mesjid Al Ma’ruf,”ungkapnya.
Ditanya mengenai hewan Qurban, Rony mengatakan Bupati Bintan, Roby Kurniawan akan menyumbang 10 ekor sapi. Sedangkan pemkab sendiri akan menyumbang 8 ekor sapi dan 3 ekor kambing. (Ndn)