CENTRALNEWS.ID, BENGKALIS – Dipimpin Pasiter Kodim 0303 Bengkalis, Kapten (Arh) Isnanu laksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga Dusun III Sialang Muda, Desa Muara Basung, Kecamatan Pinggir, Bengkalis – Riau, Sabtu (21/5).
Bertempat di kediaman Orangtua Asuh, Bapak Bani, pihaknya menaja pembahasan terkait sinergitas warga dan Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-113 dalam menggesa pembangunan di Desa berupa pembuatan Box Culvert dan Base B jalan Kelompok Tani Banjaran.
“Sebagaimana kita ketahui, di Desa Muara Basung ini ada dua titik sasaran giat fisik TMMD, yakni pembuatan Box Culvert di jalan Acehan dan Base B jalan Kelompok Tani Banjaran. Untuk mensukseskannya, mari kita saling men-support dengan konsep kerja gotong royong. Kita galakkan semangat kerja sama agar setiap detail pekerjaan dapat terlaksana dengan baik dan tepat waktu,” kata Pasiter Kapten Isnanu.
Komsos tersebut dibalut dengan suasana Ngopi pagi nan santai. Sang orangtua asuh merasa terhormat dan bersemangat menjamu para prajurit yang tergabung dalam tim Satgas TMMD Kodim Bengkalis. “Inshaallah berkah, akan kita ajak jiran tetangga dan warga setempat untuk bekerja sama sukseskan pekerjaan fisik TMMD. Semoga apa yang Bapak-bapak Satgas upayakan saat ini mendapat kelancaran dan ridho dari Allah,” ungkap Bani memberi semangat. (Bres)