CENTRALNEWS.ID, RUPAT – Saat melaksanakan patroli teritorial di Desa Binaannya, Babinsa Koramil 04 Rupat, Sersan Mayor Sihol Sinaga mendapati ada salah seorang warganya alami kesakitan pada tangan kanan, Selasa (20/6).
Adalah Rusdianto (68), warga pemegang e-KTP Kota Pekanbaru yang manda kerja di jalan Tok Manaf, Desa Sri Tanjung, Kecamatan Rupat ini pada awalnya disebutkan terkejut melihat adanya sumber api yang melahap areal kebunnya sekira pukul 14.00 WIB, Senin lalu (19/6).
Spontan, ia berupaya padamkan api tersebut bermodalkan alat seadanya tanpa memerhatikan faktor keselamatan. Nahas, saat itu tangan kanannya tersambar lidah api dan alami luka bakar yang terbilang serius. Saking parahnya, beberapa titik bagian kulit pada tangan dan wajahnya sampai melepuh tersebab panasnya sambaran api.
Pasca kejadian itu, Rusdianto seakan abai dan tak segera mengobati luka bakar tersebut hingga kemudian ia disambangi Serma Sihol Sinaga. “Kronologisnya begitu, tangannya kena api saat berusaha memadamkan api di kebun yang ia jaga. Luka bakarnya cukup serius, sampai melepuh dan menghitam. Saya lihat beliau seakan menahan perih, sesekali tangannya tampak gemetar dengan luka yang berair,” kata Serma Sihol Sinaga, Babinsa Koramil 04 Rupat.
Atasi kesakitan yang dirasakan Rusdianto, Babinsa tersebut segera membawanya berobat ke UPT Puskesmas Teluk Lecah – Rupat. Tiba disana, warga tersebut segera diperiksa oleh dokter dan diberikan obat untuk menghilangkan rasa perih dan mempercepat penyembuhan luka.
Seluruh perobatan kala itu ditanggung Serma Sihol tanpa mengharapkan pamrih. Selepas itu, mereka kembali ke pondok yang dihuni Ruadianto pada kebun tersebut. “Sampai di Pondok, saya terangkan obat apa saja yang diberikan dokter dan aturan konsumsinya. Luka bakar yang sempat menghitam sudah dibersihkan dokter, sudah steril dan dilapisi salap atau krim khusus luka bakar. Keadaannya sudah lebih membaik,” ungkap Serma Sihol.
Aksi Babinsa tersebutpun viral di jajaran dan mendapat apresiasi dari Dandim 0303 Bengkalis Letkol. Inf. Endik Yunia Hermanto, begitu pula Danramil 04 Rupat, Kapten. Inf. Tarman. “Aksi-aksi seperti inilah yang kita harapkan, Babinsa peka, cepat dan responsif atasi kesulitan bahkan kesakitan yang dialami masyarakat. Aksi Serma Sihol Sinaga sangat kita apresiasi,” kata Letkol Endik.
“Semoga aksi yang ditorehkan hari ini bisa menjadi contoh baik di jajaran Kodim 0303 Bengkalis beserta Koramil jajaran sebagai kontribusi nyata TNI Angkatan Darat di tengah masyarakat,” tukasnya. (Bres)