5.6 C
New York
Sabtu, Maret 15, 2025

Buka Puasa Bersama, Polres Kepulauan Anambas Pererat Sinergi dengan Insan Pers

CENTRALNEWS.ID, BATAM – Dalam semangat kebersamaan di bulan Ramadan, Polres Kepulauan Anambas menggelar acara buka puasa bersama insan pers di wilayah tersebut.

Acara ini berlangsung di Mapolsek Siantan pada Jumat (14/03/2025) dan menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan antara kepolisian dan media.

Dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Anambas, AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, acara diawali dengan kegiatan sosial berupa pembagian takjil kepada masyarakat.

Kapolres AKBP Raden Ricky Pratidiningrat menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program nasional bertajuk “Berbuka Puasa Polri Bersama Media”, yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

“Tujuan utama dari kegiatan ini adalah mempererat hubungan antara Polri dan insan pers. Media memiliki peran strategis dalam menyampaikan informasi yang akurat kepada masyarakat, sehingga sinergi yang baik sangat diperlukan,” ungkap Kapolres.

Baca Juga :  Telkom Akselerasi Perkuat Transformasi Digital Melalui Five Bold Moves dan Dukung Terwujudnya Asta Cita

Acara ini dimulai sejak pukul 16.00 WIB, di mana para peserta berkesempatan menyaksikan siaran langsung dari Mabes Polri.

Dalam siaran tersebut, turut hadir Wakapolri, perwakilan Dewan Pers, serta sejumlah tokoh agama yang membahas pentingnya peran media dalam menjaga stabilitas informasi di tengah masyarakat.

Lebih lanjut, Kapolres menegaskan bahwa insan pers berperan besar dalam menyebarkan informasi yang benar dan edukatif bagi masyarakat.

“Keberadaan media sangat penting dalam menjaga kondusivitas wilayah. Melalui momen Ramadan ini, kami ingin semakin memperkuat hubungan yang telah terjalin dengan baik,” ujarnya.

Suasana akrab semakin terasa saat seluruh peserta menikmati hidangan buka puasa bersama. Sambil bersantap, mereka berbincang santai mengenai berbagai isu terkini yang terjadi di Kepulauan Anambas.

Baca Juga :  Sidak RSUD Natuna, Cen Sui Lan Pastikan Perbaikan Layanan Kesehatan

Di akhir acara, Kapolres berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan agar hubungan antara Polres Kepulauan Anambas dan insan pers semakin erat.

“Dengan kebersamaan ini, kami berharap sinergi antara Polri dan media semakin kuat, sehingga bersama-sama kita dapat menyajikan informasi yang akurat dan bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.(asy)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

22,921FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan

Latest Articles