CENTRALNEWS.ID, BENGKALIS – Bekerjasama dengan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Perwakilan Provinsi Riau, Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (Satgas TMMD) ke-113 Kodim 0303 Bengkalis gelar pelayanan KB gratis bagi masyarakat, Selasa (31/5).
Pelayanan KB gratis itu diikuti ratusan warga yang peduli dengan instruksi pemerintah pusat maupun daerah terkait pengendalian populasi penduduk lewat program perencanaan keluarga yang dimulai sejak program jelang pernikahan oleh tim dari Kantor Urusan Agama (KUA) sampai dengan perencanaan keturunan oleh tim BKKBN Riau dibantu kedinasan dari Pemkab Bengkalis.
Meninjau gerai KB, Brigadir Jenderal (Brigjen) Junaedi S.AP beserta jajaran Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) dari Mabes TNI AD tampak hadir di Muara Basung. Satu persatu warga tak ragu disambangi dan terlibat obrolan ringan.
“Selaku tim Wasev Mabes TNI AD, kami turut bangga melihat program dan kinerja Satgas TMMD ke-113 Kodim 0303 Bengkalis. Dimana, selain peduli terkait Stunting, Satgas TMMD juga adakan gerai KB yang seyogyanya program itu sangat mendukung dan seirama dengan instruksi Presiden RI, Bapak Joko Widodo dan Pemerintah Pusat dalam hal pengendalian penduduk untuk dapat menganalisis tingkat kesejahteraan masyarakat di tingkat daerah. Pelaksanaan kegiatan hari ini sangat baik dan turut pula didukung oleh berbagai Stakeholders, termasuk BKKBN Perwakilan Provinsi Riau. Sangat luar biasa acara ini,” kata Brigjen TNI. Junaedi apresiasi gerai KB dan Stunting sempena program TMMD ke-113 oleh Kodim 0303 Bengkalis.
Atas pelaksanaan acara itu, Tim Wasev berharap Satgas TMMD Kodim 0303 mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan pengendalian penduduk yang dilaksanakan hari ini. “Semoga apa yang dicita-citakan dalam program ini berjalan lancar sesuai harapan, semangat selalu untuk Satgas TMMD Kodim 0303 Bengkalis,” tukas Jenderal bintang satu itu. (Bres)